Terhubung dengan kami

Birokrasi/Pemerintahan

Jelang Natal Dan Tahun Baru, Tim Satgas Pangan Gowa Sidak Pasar

Dipublikasikan

pada

SIMAKBERITA.COM, GOWA – Guna menjaga ketersediaan kebutuhan pokok dan kestabilan harga sembako menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru), Tim Satgas Pangan dari Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperdastri) Kabupaten Gowa, Dinas Tanaman Pangan, dan Polres Gowa melaksanakan pemantauan di Pasar Induk Minasa Upa, kamis (19/12/2019).

Kadis Perdastri Gowa, Andi Sura Suaib mengatakan, dari hasil pemantauan di lapangan bersama tim Satgas dapat disimpulkan, stok bahan pokok di Kabupaten Gowa aman dan terkendali hingga tahun 2020 mendatang dan tidak akan ada kenaikan harga yang melonjak.

“Kenaikan harga sembako masih dimaklumi karena masih pada batas toleransi, yakni naik 15 persen dan itu sudah umum terjadi jika menjelang hari-hari besar,” ujar Andi Sura.

Ia menjelaskan, bila ditemukan pedagang menaikkan harga yang berlebihan atau tidak sesuai, apalagi kenaikannya sampai 50 persen itu sudah kelewatan.

“Kalau ada pedagang seperti itu, maka kami bersama Polres Gowa akan melakukan penyelidikan dari mana asal-usul penyebabnya,” kata Andi Sura. (Redaksi)

Klik untuk komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terpopuler

error: Content is protected !!