Terhubung dengan kami

Birokrasi/Pemerintahan

Kasubbag Humas Wakili Kapolres Sinjai Sebagai Pemateri Dalam Seminar Ketahanan Pangan

Dipublikasikan

pada

SIMAKBERITA.COM, SINJAI – Dalam rangka menjaga ketahanan pangan tetap kokoh ditengah pandemi Covid-19, Lembaga Swadaya Masyarakat Nur Asy-Syifa melaksanakan kegiatan Seminar Ketahanan Pangan yang bertempat di Ruang Pola Kantor Bupati Lama Jalan Bhayangkara Kabupaten Sinjai, Kamis (24/9/2020).

Kegiatan Seminar Ketahanan Pangan di buka secara simbolis oleh Bupati Sinjai Andi Seto Gadhista Asapa, SH, LLM dan turut dihadiri oleh pemateri, Dandim 1424 Sinjai yang diwakili oleh Kasdim Mayor Inf.Timin Budiyanto, Kasubbag Humas Polres Sinjai Akp Fatahuddin mewakili Kapolres, Kepala Kantor Kesbangpol, Sekretaris Dinas Sosial A.Idnan mewakili Kepala Dinas Sosial, Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Kepala Dinas Peternakan Kabupaten Sinjai, serta masyarakat calon Ketua Kelompok Usaha Bersama (KUBE).

Bupati Sinjai Andi Seto Gadhista Asapa, SH, LLM dalam sambutannya menyampaikan bahwa pandemi Covid-19 sangat mempengaruhi keadaan sosial ekonomi masyarakat yang cenderung mengalami penurunan, kegiatan Seminar Ketahanan Pangan ini patut kita dukung bersama yang mana akan menjadi cikal bakal atau pun calon kelompok usaha bersama swadaya yang difasilitasi oleh Lembaga Swadaya Masyarakat untuk mengajukan proposal kegiatan kepada Instansi tekhnis secara berjenjang hingga tingkat pusat.

Lebih lanjut Bupati Sinjai menitipkan pesan, agar dalam menyiapkan objek lahan dalam rangka kegiatan kelompok usaha bersama, dilakukan secara valid dan benar- benar sesuai dengan luasan lahan yang diajukan.

Sementara Kasubbag Humas Polres Sinjai.Akp Fatahuddin sebagai salah satu pemateri dalam kegiatan Seminar tersebut menyampaikan bahwa dalam rangka mendukung Kebijakan Pemerintah terkait Ketahanan Pangan, Polri telah menyiapkan berbagai langkah untuk mengantisipasi dampak negatif Pandemi Covid-19, salah satunya ikut mendistribusikan kebutuhan pangan kepada masyarakat dengan mengedepankan Bhabinkamtibmas sebagai garda terdepan yang bersentuhan langsung dengan masyarakat.

Ditambahkan oleh Fatahuddin bahwa dalam pelaksanaan kegiatan Kelompok Usaha Bersama (KUBE) nantinya, diharapkan dapat bersinergi dengan Bhabinkamtibmas disetiap Desa ataupun Kelurahan diwilayah hukum Polres Sinjai dan bersama-sama mendukung program yang akan dilaksanakan dengan harapan dapat membangun daerah dengan menjaga ketahanan pangan tetap kokoh untuk kesejahteraan sosial masyarakat ditengah Pandemi Covid-19.

Diakhir materi yang disampaikan, Akp Fatahuddin menitipkan agar dalam pelaksanaan kegiatan nantinya diharapkan dapat terkelola dengan baik, hindari penyimpangan, mengingat bantuan Pemerintah yang akan dikucurkan bersumber dari Anggaran Negara dalam bentuk Bantuan Sosial berdasarkan data terpadu kesejahteraan sosial sesuai dengan regulasi yang ada, tutupnya. (*/Dzoel)

Klik untuk komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terpopuler

error: Content is protected !!