Terhubung dengan kami

TNI dan POLRI

Aiptu Jamaluddin yang Menderita Sakit Stroke Dapat Bantuan Rumah dari Kapolda Sulsel

Dipublikasikan

pada

SIMAKBERITA.COM, MAKASSAR – Kapolda Sulsel Irjen Pol. Nana Sudjana memberikan bantuan rumah siap huni kepada personel Polrestabes Makassar yang sudah empat tahun tidak bertugas, akibat menderita penyakit stroke dan kepada ASN Polda Sulsel. Bertempat di aula Mappaodang Polrestabes Makassar, Rabu (08/03/2023).

Kegiatan ini dihadiri oleh Wakapolda Sulsel, Brigjen Pol. CH Patoppoi didampingi oleh PJU Polda Sulsel bersama Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol. Budhi Haryanto dan jajarannya.

Melalui akun Instagram, Kapolda Sulsel Irjen Pol. Nana Sudjana mengatakan, hari ini kita memberikan bantuan perumahan kepada personel Polrestabes Makassar dan ASN Polda Sulsel.

Bantuan rumah ini merupakan wujud kepedulian yang diberikan kepada anggota yang mengalami kesusahan dalam hidupnya

“Ini merupakan wujud kepedulian kami, selama ini kami memang punya program, membangun empati building, kepedulian,” ujar Kapolda.

Lanjut Nana menjelaskan, selain bentuk apresiasi atas kinerja yang diberikan kepada anggota, sejatinya pimpinan di Kepolisian juga harus memperhatikan kondisi anggotanya.

“Berdasarkan hasil penelusuran, masih banyak anggota kita yang masih hidup dalam keadaan susah,” ungkapnya.

Selain itu putra sulung Aiptu Jamaluddin juga difasilitasi untuk bekerja di Kalla Group, agar dapat membantu kebutuhan ekonomi kedua orang tuanya yang menderita penyakit stroke. (Iyan)

Editor : Nasution

Klik untuk komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terpopuler