Terhubung dengan kami

Kampus

PKKMB Universitas Handayani Makassar Sukses Digelar, 130 Mahasiswa Baru Ikuti Pembekalan

Dipublikasikan

pada

SIMAKBERITA.COM, MAKASSAR – Universitas Handayani Makassar sukses menggelar kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) yang dilaksanakan pada tanggal 8-9 Oktober 2024.

Dalam pantauan awak media, sebanyak 130 mahasiswa baru dari 8 program studi mengikuti kegiatan ini dengan antusias.

Kegiatan PKKMB bertujuan untuk memberikan pengenalan tentang kehidupan akademik dan non-akademik di lingkungan universitas, serta mempersiapkan mahasiswa untuk menjalani proses belajar di jenjang pendidikan tinggi. Selama dua hari, para mahasiswa diberikan berbagai materi seperti pengenalan visi dan misi universitas, tata tertib akademik, serta berbagai kegiatan pendukung lainnya.

Rektor Universitas Handayani, Dr. Nasrullah, M.Si., M.Kom dalam sambutannya menyampaikan, bahwa PKKMB merupakan langkah awal penting bagi mahasiswa untuk menyesuaikan diri dengan kehidupan kampus dan menanamkan nilai-nilai integritas serta semangat belajar yang tinggi.

“Kegiatan ini berlangsung lancar dan diharapkan mampu memotivasi mahasiswa baru untuk mencapai prestasi yang gemilang di masa depan, ” tutup Dr. Nasrullah.

Editor : Nasution

Klik untuk komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terpopuler