News

Keluarga WBP Terima Paket Sembako Dari Lapas Perempuan Sungguminasa 

Dipublikasikan

pada

Saat Lapas Bollangi Sungguminasa memberikan paket sembako kepada keluarga WBP

SIMAKBERITA.COM, GOWA – Lapas Perempuan Kelas IIA Sungguminasa kembali melaksanakan kegiatan bantuan sosial kepada keluarga warga binaan pada Selasa, (27/1/2026).

Kegiatan ini berlangsung di selasar Lapas Perempuan Sungguminasa dan menyasar lima orang keluarga warga binaan sebagai penerima bantuan 

Bantuan sosial tersebut merupakan wujud nyata pelaksanaan program aksi Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan, khususnya program Layanan Pemeriksaan Kesehatan Gratis dan Bakti Sosial bagi Masyarakat Sekitar Unit Pelaksana Teknis Imigrasi dan Pemasyarakatan. Adapun bantuan yang diberikan berasal dari hasil pembinaan kemandirian warga binaan di bidang tata boga berupa sembako.

Kepala Lapas Perempuan Kelas IIA Sungguminasa, Yohani Widayati, menyampaikan bahwa kegiatan ini tidak hanya bertujuan membantu keluarga warga binaan, tetapi juga sebagai sarana menunjukkan hasil pembinaan yang telah dilaksanakan di dalam lapas.

“Bantuan sosial ini merupakan bentuk kepedulian kami sekaligus upaya memperkuat hubungan antara lapas, warga binaan, dan keluarganya. Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban dan memberi manfaat bagi penerima,” ujar Yohani Widayati.

Senada dengan hal tersebut, Kepala Seksi Kegiatan Kerja (Kasi Giatja), Bungawali, menjelaskan bahwa bantuan yang disalurkan merupakan hasil karya warga binaan dari program pembinaan kemandirian. 

“Hasil pembinaan di bidang tata boga ini merupakan bukti bahwa warga binaan terus dibekali keterampilan yang bermanfaat, tidak hanya untuk diri mereka sendiri, tetapi juga bagi masyarakat,” ungkap Bungawali.

Kegiatan penyerahan bantuan sosial seperti ini akan dilaksanakan setiap bulannya demi mewujudkan pemasyarakatan yang semakin berdampak bagi masyarakat. (Pian)

Klik untuk komentar

Berita Terpopuler

Exit mobile version